Sambutan
Kepala Sekolah TK Islam Al Hilal
Risah Mulyanah, A.Ma
بسم الله الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
Selamat datang di TK Islam Al Hilal, semoga Allah senantiasa melimphkan rahmat, kasih sayang dan karunia kepada kita, Aamiin.
Kami sangat menghargai pilihan Bapak-Ibu atas kepercayaan yang diberikan kepada kami untuk mendidik putra & putrinya di TK Islam Al Hilal. Seluruh guru dan staff berusaha memberikan pendidikan yang terbaik untuk putra-putri Bapak-Ibu sekalian.
Kami menciptakan suasana bermain seperti rumah dan keluarga bagi anak-anak, sehingga anak merasa aman dan senang berada di sekolah. Pembelajaran yang kami berikan adlaah pembelajaran yang berpusat kepada kebutuhan dan perkembangan anak. Setiap potensi yang mereka miliki akan kami optimalkan perkembangannya.
Website ini memberikan gambaran tentang TK Islam Al Hilal, baik dari sisi pembelajaran, program sekolah serta tata tertib bagi siswa dan orang tua.
Kami menyadari masih banyak kekurangan dalam penyusunan website ini, oleh karena itu kritik dan saran yang membangun sangat kami butuhkan. Terimakasih banyak kepada semua pihak yang telah membantu baik moril maupun materil, semoga menjadi amal ibadah di sisi Allah.
وصلى الله وسلم على نبينا محمد وعلى آله وصحبه وسلم
والسلام عليكم ورحمة الله وبركاته